Triple Threat, Film Internasional Terbaru Iko Uwais
Karakter Iko sangat Indonesia ya?
Ya, itu permintaan dari tim produksi supaya saya benar-benar membawa Indonesia. Awalnya, saya mau dikasi nama Yuda. Tapi, itu kan nama karakter saya di film Merantau. Setelah berdiskusi, saya memilih nama Jaka yang lantas disetujui tim. Katanya, nama Jaka benar-benar mencerminkan karakter saya yang kuat dan tangguh.
Ada gerakan pencak silat dalam film ini?
Tepat sekali. Sebenarnya, koreografi fighting di film ini sudah ada, diciptakan oleh Tim Man, koreografer laga Swedia. Namun, Tim juga memberi kebebasan masing-masing pemeran supaya memasukkan gaya mereka ke setiap aksi sehingga punya ciri khas. Alhamdullilah, saya punya kesempatan menampilkan gerakan pencak silat di adegan saya. Budaya Indonesia kembali terangkat ke perfilman internasional.
Apa ada persiapan khusus untuk film ini?
Iko Uwais, 34, kembali mendapat peran di film internasional. Suami Audy Item itu telah merampungkan syuting film laga Triple Threat di Bangkok, Thailand.
- Konon, Iko Uwais Sempat Ditawarkan Masuk Tim Pemenangan Pramono-Rano, Tetapi..
- Iko Uwais Tak Kuat Menahan Tangis Saat Menerima Penghargaan NEXT
- Rayakan Tahun Baru Bareng Keluarga, Audy Sampaikan Harapannya
- Amanda Rigby dan Iko Uwais Main Bareng di Film Horror Action
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Mirzani Ngebet Dipacari Pemain Bola, Honor Iko Uwais Fantastis
- Jadi Penjahat di The Expendables 4, Iko Uwais Kabarnya Dibayar Miliaran