Triyaningsih Gagal Pecahkan Rekor Pribadi

Bersyukur Bisa Finis Papan Tengah

Triyaningsih Gagal Pecahkan Rekor Pribadi
Triyaningsih, atlit maraton putri Indonesia di Olimpiade London 2012 saat melewati Great George street, London, UK.Dite Surendra/Jawa Pos
LONDON - Berakhir sudah perlombaan untuk atlet Indonesia di Olimpiade London 2012. Kemarin Triyaningsih menjadi atlet terakhir Merah Putih yang tampil di multievent empat tahunan itu.

Turun di nomor maraton, dia finis di urutan ke-84 dari 184 peserta. Triyaningsih membukukan catatan waktu 2 jam 41 menit 115 detik.

Dia terpaut 18 menit 8 detik dari Tili Gelana (Ethiopia) yang merebut medali emas. Medali perak dan perunggu direbut Priscah Jeptoo (Kenya) dan Tatyana Petrova (Rusia).

Meski hanya finis di papan tengah, Triyaningsih mengaku bersyukur. Kondisi cuaca kemarin cukup tidak bersahabat bagi atlet asal daerah tropis seperti dirinya. Hujan mengguyur kawasan The Mall dan Westminster City yang menjadi tempat perlombaan sejak pagi. Sampai perlombaan selesai pada tengah hari, hujan terus turun.

LONDON - Berakhir sudah perlombaan untuk atlet Indonesia di Olimpiade London 2012. Kemarin Triyaningsih menjadi atlet terakhir Merah Putih yang tampil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News