Trofi Replika Terpaksa Dipajang di Bernabeu

Trofi Replika Terpaksa Dipajang di Bernabeu
Trofi Replika Terpaksa Dipajang di Bernabeu
Dia menambahkan, sejak dulu mereka memang menyiapkan trofi cadangan. Itu untuk berjaga-jaga kalau terjadi insiden pada trofi asli. Apalagi, dia menjelaskan bahwa kerusakan pada trofi cukup parah dan butuh waktu lama untuk perbaikan.

"Jatuh dari jarak lima meter, terlindas bus yang berjalan, tentu saja ada beberapa bagian yang hilang, dan rusak. Saya tidak sedih ataupun marah. Hal seperti itu bisa saja terjadi, itu akan menjadi lelucon di masa mendatang," lanjut pemilik toko perhiasan ternama di Madrid itu.

Ramos yang merupakan penyebab utama dari insiden jatuhnya trofi tetap bersikap santai. Bahkan dia menanggapi masalah itu dengan bercanda. "Apa yang terjadi pada piala itu hanya salah paham. Saya tidak menjatuhkannya. Dia melompat ketika melihat antusiasme fans," tulis Ramos di akun jejaring sosial Twitter, seperti dikutip Goal.

Trofi terjatuh ketika bus rombongan berparade menuju Plaza de Cibeles. Ketika itu, Ramos meletakkan trofi seberat 9 kilogram tersebut di kepalanya. Saat hendak menurunkannya dari kepala, trofi terjatuh dan terlindas bus.

MADRID - Trofi asli Copa del Rey alias Piala Raja Spanyol penyok dan patah di beberapa bagian. Itu terjadi akibat insiden jatuhnya trofi dari pegangan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News