Truk Bermuatan Bantuan Sembako Corona Terguling di Jalan Raya Matraman
jpnn.com, JAKARTA - Truk bermuatan bantuan sembako untuk warga terdampak Corona (COVID-19) terguling akibat terperosok lubang galian proyek di Jalan Raya Matraman, Jakarta Timur, Jumat (24/4) sore.
"Pada saat mau parkir, pengemudi tidak melihat adanya bekas galian dan kendaraan terjeblos," kata Kasi Operasional Damkar Jakarta Timur Gatot Sulaeman.
Belum diketahui secara pasti arah dari perjalanan truk bantuan bagi masyarakat yang terdampak COVID-19 itu.
Gatot mengatakan, terdapat sejumlah bekas galian proyek di sepanjang sisi Jalan Raya Matraman RW02 Palmeriam.
Salah satu bagian ban tampak terperosok lubang galian hingga sulit bergerak. Lubang galian tersebut tampak telah diberi penanda berupa tumpukan karung putih dan papan kayu.
"Laporan kami terima pukul 18.10 WIB. Korban nihil," katanya.
Sebanyak enam personel evakuasi dikerahkan menuju ke lokasi kejadian. (antara/jpnn)
Truk bermuatan bantuan sembako untuk warga terdampak Corona terguling di Jalan Raya Matraman, Jakarta Timur.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Masuk Gang Dame Medan, Wapres Gibran Bagikan Paket Sembako ke Warga
- Patroli ke Pasar Tradisional, Tim Polres Pelalawan Pantau Ketersediaan Sembako Menjelang Nataru
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah
- Saksi Ungkit Jasa Harvey Moeis dalam Penanganan Covid, Lalu Ungkap Pesan Jokowi & BG
- Ridwan Kamil Kalah di Quick Count, Tim Pemenangan Klaim Ada Kecurangan
- Cegah Serangan Fajar, Bawaslu Kepulauan Seribu Sita Paket Sembako di Masa Tenang