Truk Membawa Makanan Ringan Bikin Polisi Curiga, Dibongkar, Astaga!

jpnn.com, LOMBOK TIMUR - Berdasarkan informasi masyarakat, tim gabungan Polres Lombok Timur dan Polsek Pelabuhan Kayangan berhasil mematahkan penyelundupan sepeda motor curian.
Motor curian yang diangkut dengan truk makanan ringan itu rencananya akan dibawa ke Pelabuhan Poto Tano, Sumbawa dari Pelabuhan Kayangan, Selasa (8/6) sekitar pukul 23.00 Wita.
Ketika akan masuk ke pelabuhan, truk langsung dicegat aparat. Polisi kemudian menggeledah barang bawaan truk.
Kapolres Lotim melalui Kasubag Humas, IPTU Lalu Jaharuddin, membenarkan keberhasilan petugas menggagalkan penyelundupan motor cutian tersebut.
Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan empat unit motor yang disembunyikan dalam tumpukan makanan ringan.
"Motor-motor yang ada sengaja ditutup oleh tumpukan makanan ringan untuk mengelabui petugas,” terang dia.
Petugas kemudian melakukan pemeriksaan kelengkapan surat-surat motor tersebut.
"Salah satu motor tidak ada suratnya dan itu dipastikan hasil curian,” imbuh Jaharuddin.
Berdasarkan informasi masyarakat, tim gabungan Polres Lombok Timur dan Polsek Pelabuhan Kayangan berhasil mematahkan penyelundupan sepeda motor curian.
- Disambangi Ketua NU Jakut, Kapolres Tanjung Priok Diapresiasi atas Pengelolaan Kamtibmas
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- Ungkap Kondisi Fachri Albar Saat Ditangkap, Polisi: Dia Kondisi Sadar di Rumah
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Dedi Mulyadi, Ini Respons Polisi
- Polres Pacitan Didemo Gegara Kasus Polisi Perkosa Tahanan