Truk Seruduk Showroom Mobil, Begini Jadinya
jpnn.com - MEDAN - Truk Fuso BL 8404 LD bermuatan dedak (makanan ternak unggas) menabrak showroom mobil bekas (Pelita Mobil) di kawasan Ringroad, tak jauh dari simpang Jalan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumut Jumat (7/8) siang pukul 13.00 WIB.
Akibatnya, bangunan bagian atap teras showroom mobil tersebut rusak berat. Seng dan kayu runtuh menimpa truk itu. Sementara, truk yang dikendarai Anwar Bakar (24), dan kernetnya Andi (22), ringsek pada bagian depan.
Tak hanya showroom mobil, truk itu juga menabrak tronton dan tiga unit mobil serta satu sepeda motor yang terparkir. Namun, mobil dan sepeda motor itu tak mengalami kerusakan begitu parah. Beruntung, dalam kecelakaan itu tak ada korban jiwa.
Awalnya, truk itu mengambil pakan ternas unggas dari kawasan Tanjungmorawa untuk dibawa ke Langsa. Saat melintas di Jalan Ringroad dengan kecepatan cukup tinggi, truk itu hendak menyalip tronton yang berada di depannya. Namun naas, lantaran rem blong truk tersebut menabrak bagian belakang tronton.
Setelah menabrak, sang supir yang panik berusaha mengelakkannya dan membanting stir ke kiri. Akibatnya, truk tersebut menghantam bangunan ruko showroom mobil bekas. Tiga mobil yang berada di showroom itu, masing-masing dua unit Honda Jazz BK 1797 QD dan BK 1726 JS serta Honda City BK 58 MP, tak luput.
Truk itu kemudian terhenti setelah melindas ban sepeda motor Smash BK 5585 IR yang terparkir di depan Rumah Makan Minang, persis di samping showroom itu.
Petugas Unit Lantas Polsek Sunggal yang mendapat kabar, tiba di lokasi. Dengan cepat, polisi mengamankan lokasi dan supir serta kernet truk itu.
Kanit Lantas Polsek Sunggal, Ipda Tucfhat Lubis yang ditemui di lokasi menyebutkan, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan itu dan hanya kerugian materiil saja.
MEDAN - Truk Fuso BL 8404 LD bermuatan dedak (makanan ternak unggas) menabrak showroom mobil bekas (Pelita Mobil) di kawasan Ringroad, tak jauh dari
- Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah