Truk Tanah vs Bus, Tujuh Orang Luka-Luka

Truk Tanah vs Bus, Tujuh Orang Luka-Luka
Truk tanah bertabrakan dengan bus di Jalan Raya Cileungsi-Jonggol, Kamis (12/9). Foto: Radar Bogor

jpnn.com, BOGOR - Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan truk tanah dengan bus Parung Indah terjadi di Jalan Raya Cileungsi-Jonggol, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/9).

Akibat peristiwa itu, tujuh orang penumpang luka-luka. Kecelakaan terjadi saat truk bernopol F-9236-FC dari arah Jonggol menuju Cileungsi hendak menyusul kendaraan di depannya.

Kemudian dari arah berlawanan datang bus Parung Indah bernopol B-7164-TK. Kecelakaan pun tidak terelakkan.

“Mendahului truk kapsul yang ada di depannya. Tiba-tiba datang bus Parung Indah dari arah berlawanan, benturan keduanya pun tak terhindarkan,” kata Kanit Lantas Polsek Cileungsi AKP Yayan kepada Radar Bogor, Kamis (12/9).

Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan itu mengalami kerusakan cukup parah di bagian depan. Tujuh korban luka-luka pada peristiwa tersebut mayoritas penumpang bus. "Tiga mengalami luka berat. Empat lainnya luka ringan. Tidak ada korban jiwa," kata Yayan. (cr1/c)

Kecelakaan terjadi saat truk bernopol F-9236-FC dari arah Jonggol menuju Cileungsi hendak menyusul kendaraan di depannya. Kemudian dari arah berlawanan datang bus Parung Indah bernopol B-7164-TK, hingga akhirnya tabrakan.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News