Truk Terbalik di Dekat Gerbang Tol Balsam, Satu Penumpang Tewas

jpnn.com - BALIKPAPAN - Sebuah truk yang membawa 25 penumpang terbalik di Jalan Pulau Balang, dekat Gerbang Tol Karang Joang Balikpapan-Samarinda (Balsam), Kalimantan Timur, Minggu (7/5). Satu orang dilaporkan tewas dalam kecelakaan lalu lintas tunggal itu. Korban luka-luka dan yang tewas dibawa ke RSUD Kanujoso Djatiwibowo.
“Truk terbalik setelah kehilangan kendali pada kecepatan tinggi,” kata Kepala Unit Kecelakaan Lalulintas Polresta Balikpapan Ipda Danang Suparman.
Polisi masih mengumpulkan data para korban dan meneliti keadaan truk tersebut.
“Jadi, kami perlu mengecek kondisi truk yang mengalami kecelakaan tersebut untuk memastikan penyebab kejadian,” lanjut Ipda Danang.
Sementara ini, kejadian tersebut dipastikan merupakan kecelakaan tunggal, tidak melibatkan kendaraan lain.
Jalan Pulau Balang juga jalan industri sehingga umumnya yang melintas di jalanan ini adalah kendaraan besar dan berat, seperti truk berbagai ukuran.
Suasana Jalan Pulau Balang juga mirip Tol Balikpapan-Samarinda, yaitu longgar dan bebas hambatan.
Truk dapat dengan bebas dengan kecepatan tinggi di jalan tersebut.
Sebuah truk terbalik di Jalan Pulau Balang, dekat Gerbang Tol Karang Joang Balikpapan-Samarinda (Balsam), Kaltim. Satu penumpang tewas.
- Siapa Kenal 2 Orang Ini? Polisi Siapkan Rp 10 Juta Bagi yang Tahu
- Disambangi Ketua NU Jakut, Kapolres Tanjung Priok Diapresiasi atas Pengelolaan Kamtibmas
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- Ungkap Kondisi Fachri Albar Saat Ditangkap, Polisi: Dia Kondisi Sadar di Rumah
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Dedi Mulyadi, Ini Respons Polisi