Tsunami Jepang tak Pengaruhi Pasar Toyota
Sabtu, 19 Maret 2011 – 20:42 WIB

Tsunami Jepang tak Pengaruhi Pasar Toyota
JAKARTA - Bencana tsunami Jepang rupanya tak mempengaruhi produk Toyota di Indonesia. Tidak akan terjadi kenaikan ataupun kelangkaan onderdil Toyota. "Toyota di Indonesia tidak terpengaruh dengan bencana tsunami Jepang. Karena semua sparepartnya dibuat di Indonesia (Karawang). Begitu juga perakitannya," kata Dodi Dharma Satrio, junior sales executive PT Tunas Toyota di Jakarta, Sabtu (19/3).
Diakuinya, bencana tsunami memberikan pengaruh pada pasaran mobil Jepang di Indonesia. Terutama yang tidak mempunyai pabrik sparepart di Indonesia dan hanya mengandalkan impor dari Jepang. Namun tidak demikian dengan Toyota. Mulai onderdil sampai perakitannya ada di Indonesia. "Untungnya semua dibikin di Indonesia jadi dampaknya tidak terasa," ujarnya.
Baca Juga:
Dia menambahkan, harga mobil Toyota tidak akan mengalami kenaikan lagi tahun ini. Meski beberapa produk Toyota laris manis seperti Rush, Innova, dan Avanza. "Kalau tahun ini harganya kan sudah naik per Januari. Harga ini akan tetap sampai Desember 2011," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Bencana tsunami Jepang rupanya tak mempengaruhi produk Toyota di Indonesia. Tidak akan terjadi kenaikan ataupun kelangkaan onderdil Toyota.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Melahirkan Ahli Keuangan Investigator Jadi Strategi IAPI Menjaga Kepercayaan Publik
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- HUT ke-50 TMII, Bank Raya Hadirkan Kemudahan Transaksi Untuk Para Pengunjung