Tugas Tambahan Polisi, Melapor ke Atasan Lewat Foto

Informasi itu akan disebarkan langsung ke Twitter maupun Instagram.
Harri termasuk yang lumayan rajin menyampaikan informasi itu lewat akun Twitternya, @harshin168.
Misalnya, ia berkicau mengenai kondisi jalan raya di beberapa titik penting di Jatim setelah menerima laporan anggotanya, baik secara langsung maupun lewat foto.
Informasi itu pun dengan mudah dapat diakses oleh kalangan masyarakat umum.
“Saat operasi Ramadniyah lalu, informasi dari anggota kami sebar luaskan kepada masyarakat yang membutuhkan informasi terkait kondisi lalu lintas di kawasan Jawa Timur. Jadi, bagi pengguna jalan yang ingin mengetahui kondisi lalu lintas yang akan dilaluinya cukup mengakses twitter,” ujar polisi dengan dua melati di pundaknya ini.
Harri pun menekankan kepada pada setiap anggotanya untuk selalu menjaga kedisiplinan saat berada di lapangan.
Sebab, polisi sebagai pengayom masyarakat untuk menjaga keamanan dan wilayah supaya lebih kondusif.
“Setiap anggota yang berada di tengah masyarakat diharapkan selalu murah senyum. Jadilah polisi yang humanis, tidak hanya saat sedang bertugas namun saat lepas dinas,” tandasnya. (opi/jpg)
JPNN.com SURABAYA - Kabagbinopsnal Ditlantas Polda Jatim Ajun Komisari Besar Polisi (AKBP) Harri Sindu Nugroho membenarkan terkait adanya tugas tambahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung, Pemprov Jabar Bakal Ajukan Banding