Tujuh Kabupaten Ini Belum Ambil Hasil Tes CPNS
jpnn.com - JAKARTA--Hingga Jumat (20/2) masih ada tujuh pemerintah daerah yang belum mengambil hasil Tes Kompetensi Dasar (TKD) CPNS di Panselnas.
Padahal tenggat waktu yang diberikan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi hanya sampai 28 Februari 2015.
"Tinggal delapan hari lagi namun masih ada tujuh pemda belum mengambil hasil TKD CPNS-nya. Kita harapkan segeralah diambil," kata Karo Hukum Komunikasi Informasi Publik (HKIP) Herman Suryatman di Jakarta, Jumat (20/2).
Adapun tujuh daerah yang belum mengambil hasil TKD adalah Kabupaten Ogan Komiring Ulu, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kabupaten Mahakam Hulu, Kabupaten Murung Raya, Kabupaten Seram Bagian Barat, dan Kabupaten Toba Samosir.
Data KemenPAN-RB yang terupdate hingga Jumat sore, dari 424 instansi yang melaksanakan TKD, baru 384 instansi yang sudah mengumumkan kelulusan CPNS-nya. Yakni 64 instansi pusat, 25 instansi provinsi, dan 295 instansi kabupaten/kota.
Dalam seleksi CPNS tahun 2014 sebanyak 424 instansi yang melaksanakan TKD, terdiri dari 69 kementerian/lembaga (instansi pusat), 26 pemerintah provinsi, dan 329 pemerintah kabupaten/kota. (esy/jpnn
JAKARTA--Hingga Jumat (20/2) masih ada tujuh pemerintah daerah yang belum mengambil hasil Tes Kompetensi Dasar (TKD) CPNS di Panselnas. Padahal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- Dukung Program Prabowo, Polisi Bersama Jurnalis Gelar Uji Coba Makan Siang Bergizi di Sekolah
- Kisruh di Apartemen Graha Cempaka Mas, Warga Ngadu ke Pj Gubernur Jakarta
- Anak Buah Prabowo Ini Sebut Ibu Kota Negara Masih DKI Jakarta
- Pernyataan Terbaru Mendikdasmen Abdul Mu'ti soal Kenaikan Gaji, Honorer Bisa Senang
- Cara Indonesia Re Membangun Budaya Integritas dan Akuntabel