Tujuh Ramalan Ki Kusumo 2014 Terbukti
Pesawat Hilang Akhir Tahun Salah Satunya
jpnn.com - SETAHUN silam, konsultan supranatural Ki Kusumo menerawang kejadian yang bakal terjadi di tahun 2014. Uniknya, ada 7 ramalan Ki Kusumo yang jika dijabarkan benar-benar terjadi.
Kejadian pertama yang terbukti adalah adanya pesawat terbang yang ditimpa musibah. Akhir tahun ini, AirAsia QZ8501 yang membawa ratusan penumpang masih berstatus hilang kontak. Penerbangan Surabaya-Singapura itu masih misterius hingga detik ini.
Ki Kusumo juga meramal, di 2014 ini akan hadir seorang biduan dangdut yang membuat heboh belantika hiburan di tanah air. Cita Citata pun muncul dengan hits Sakitnya Tuh Di Sini.
Ketiga, Ki Kusumo yang juga aktor dan produser ini meramal bakal ada seorang artis kondang yang terjerat kasus narkoba. Komedian Tessy pun terikat kasus sabu-sabu. Kasus gugat cerai Nikita Mirzani, Jessica Iskandar, Fairuz A Rafiq, Tessa Kaunang, Farah Quinn, Nia Daniati hingga komedian Ginanjar juga masuk dalam ramalan; sejumlah artis yang terbelenggu masalah perceraian.
Terkait Pilpres, setahun lalu Ki Kusumo memang tak menyebutkan siapa yang bakal terpilih; Prabowo Subianto atau Joko Widodo? Namun Ki Kusumo saat itu berani meramal pemenangnya adalah Kuda Hitam, tapi bukan pemilik kuda. Hasilnya, Prabowo yang lebih dikenal gemar memelihara kuda belum saatnya menjadi RI 1.
Keenam, tentang bencana alam yang akan mengejutkan masyarakat Indonesia, diantaranya terjadi pada bencana tanah longsor di Banjarnegara Jawa Tengah, banjir di ibukota Jakarta dan meletusnya Gunung Gamalama di Ternate.
Terakhir, Ki Kusumo kala itu menyebut bahwa tahun 2014 adalah tahun penyelesaian sejumlah kasus korupsi. Nah, sepanjang tahun ini, KPK, Kejaksaan Agung, aparat hukum cukup rajin membongkar perkara korupsi. Sejumlah kepala daerah, pejabat dan tokoh publik lainnya tertangkap karena korupsi. (adk/jpnn)
SETAHUN silam, konsultan supranatural Ki Kusumo menerawang kejadian yang bakal terjadi di tahun 2014. Uniknya, ada 7 ramalan Ki Kusumo yang jika
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bersama Jinan Laetitia, Dipha Barus Tuangkan Pengalaman Spiritual Lewat Batara
- Anak Nikita Mirzani Kabur dari Rumah Aman, Begini Kronologinya
- Baim Wong Ungkap Kerinduan kepada Sang Ayah
- Jalani Umrah Bareng Mahalini, Rizky Febian: Bismillah
- 3 Berita Artis Terheboh: Putri Nikita Mirzani Kabur, Film 1 Kakak 7 Ponakan Segera Tayang
- Lolly Sebut Nikita Mirzani Sebagai Ibu Durhaka, Waduh