Tukul Arwana Akhirnya Kembali, Begini Penampilannya
Selasa, 04 Juni 2024 – 05:05 WIB

Tukul Arwana dan Raffi Ahmad. Foto: Instagram/raffinagita1717
jpnn.com, JAKARTA - Kondisi kesehatan komedian Tukul Arwana makin hari makin membaik.
Tukul Arwana bahkan sudah kembali tampil sebagai bintang tamu program televisi.
"Alhamdulillah beliau sudah baikan kondisinya," kata anak Tukul Arwana, Ega Prayudi, Senin (3/6).
Adapun Tukul Arwana baru saja tampil dalam acara FYP di Trans7.
Ini merupakan kali pertama komedian berusia 60 tahun itu muncul setelah mengalami pendarahan otak pada 2021 lalu.
Momen kembalinya Tukul Arwana sempat dibagikan oleh Raffi Ahmad di Instagram.
"Diundang sama Aa Raffi di acara beliau," beber Ega Prayudi.
Menurut Ega Prayudi, kehadiran Tukul Arwana bukan berarti sebagai penanda kembali ke dunia entertainment.
Kondisi kesehatan komedian Tukul Arwana makin hari makin membaik. Tukul Arwana bahkan sudah kembali tampil sebagai bintang tamu program televisi.
BERITA TERKAIT
- Kemenag Luncurkan Kurikulum Berbasis Cinta, Raffi Ahmad Puji Lulusan Madrasah
- 3 Berita Artis Terheboh: Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan, Nunung Panik
- Wendi Cagur Dilarikan ke Rumah Sakit, Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih
- Ulang Tahun Ke-38, Raffi Ahmad Pengin ke Mesir untuk Lakukan Ini
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Bentuk Dukungan Pertamina untuk Olahraga