Tulis Lirik Sendiri, Meiska Suguhkan Lagu Tak Terbentuk Lagi
Meiska merasa Tak Berbentuk Lagi merupakan pilihan yang tepat untuk dijadikan single kedua.
Dia merasa lagu tersebut punya genre pop ballad yang sangat dicintainya.
"Dibandingkan Hilang Tanpa Bilang, vibe sangat berbeda. Nadanya lebih mendayu-dayu. Tetap menghadirkan perasaan galau, tetapi nuansanya lebih megah," beber Meiska.
Lagu Tak Terbentuk Lagi dari Meiska dirilis melalui label Sony Music Entertainment Indonesia.
Setelah meluncurkan lagu terbaru, dia berharap bisa melanjutkan merilis sebuah mini album atau EP.
"Itu bertahap karena aku saat ini masih fokus untuk mengeluarkan single dahulu agar para pencinta musik di Indonesia lebih mengenal karya-karyaku," tutupnya.
Lagu terbaru Meiska berjudul Tak Berbentuk Lagi dirilis di platform musik digital mulai 31 Maret 2023. (ded/jpnn)
Setelah sukses berkat lagu Hilang Tanpa Bilang, penyanyi Meiska Adinda menghadirkan single terbaru Tak Terbentuk Lagi.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Viral di TikTok, Meiska Akhirnya Rilis Keras Kepala versi Remix
- Meiska Kaget Masuk Nominasi Indonesian Music Awards 2024
- Meiska Makin Populer, Kini Diidolakan oleh Anak-Anak
- Meiska Rilis Video Klip Keras Kepala, Langsung Masuk Trending di YouTube
- Kolaborasi Spesial For Revenge Bersama Meiska di Konser Generasi Patah Hati
- Wajahnya Terpampang di Billboard Raksasa, Meiska Ajak Fan Bikin Konten Bareng