Tumbang di Kandang, Chelsea Dihancurkan Pemain Liverpool

jpnn.com - LONDON - Chelsea membuang peluang menduduki posisi puncak klasemen sementara Premier League. Itu terjadi setelah Chelsea dipermalukan Sunderland dengan skor 1-2 (1-1) di Stamford Bridge, Minggu (20/4) dini hari WIB.
Kekalahan itu membuat Chelsea gagal menyalip Liverpool yang duduk di puncak klasemen sementara. Uniknya, petaka Chelsea diberikan pemain Liverpool. Adalah Fabio Borini yang sukses memberi petaka bagi Chelsea lewat eksekusi penalti pada menit ke-82
Ya, musim ini, penyerang asal Italia itu memang dipinjamkan ke Sunderland. Sebelum gol Borini, kedua tim bermain imbang di babak pertama dengan skor 1-1. Chelsea unggul lebih dahulu lewat Samuel Eto'o pada menit ke-12. Namun, Sunderland menyamakan kedudukan lewat Connor Wickham empat menit berselang.
Kekalahan itu membuat Chelsea tetap terpaku di urutan kedua dengan koleksi 75 angka dari 35 pertandingan. Tim berjuluk The Blues itu tertinggal dua angka dari Liverpool yang kokoh di pucuk klasemen sementara.
Chelsea bakal semakin tertinggal jika Liverpool sukses menekuk Norwich City, Minggu (20/4) malam WIB. Selain itu, Chelsea juga bisa disalip Manchester City yang kini ada di urutan ketiga. Sebab, City yang membukukan 71 angka baru menjalani 33 pertandingan. (jos/jpnn)
LONDON - Chelsea membuang peluang menduduki posisi puncak klasemen sementara Premier League. Itu terjadi setelah Chelsea dipermalukan Sunderland
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025