Tumbangkan Bulls, Bucks Jaga Asa ke Semifinal
jpnn.com - MILWAUKEE- Milwaukee Bucks menjaga asal lolos ke semifinal Wilayah Timur playoff NBA 2014/2015. Itu terjadi setelah Bucks sukses menekuk Chicago Bulls dengan skor 92-90 di BMO Harris Bradley Center, Minggu (26/4) WIB.
Kemenangan itu membuat Bucks kini tertinggal agregat dari Bulls dengan skor 1-3. Artinya, Bucks harus menyapu tiga laga tersisa jika ingin memastikan diri melaju ke babak semifinal.
Bucks harus berterima kasih pada Jerryd Bayless yang mampu melakukan layup setelah memaksimalkan assist Jared Dudley saat pertandingan hanya menyisakan waktu 1,3 detik.
Aksi itu menyempurnakan performa Bayless yang mampu menyumbangkan sepuluh angka, tiga rebound dan lima assist. O.J. Mayo menjadi top performer di kubu Bucks setelah mengemas 18 poin, tiga rebound dan empat assist.
Di sisi lain, Jimmy Butler mampu menjadi pemai tersubur di kubu Bulls setelah mendonasikan 33 angka. Sementara, Pau Gasol mampu mengemas double double dengan 16 poin dan sepuluh rebound. Derrick Rose menambah 14 angka bagi Bulls. (jos/jpnn)
MILWAUKEE- Milwaukee Bucks menjaga asal lolos ke semifinal Wilayah Timur playoff NBA 2014/2015. Itu terjadi setelah Bucks sukses menekuk Chicago
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Piala AFF 2024: Rafael Struick Tanda Tanya, Shin Tae Yong tak Gelisah
- BWF World Tour Finals 2024: The Last Dance Zheng Siwei/Huang Yaqiong
- PBSI Kembali Gelar WONDR by BNI BrightUp Cup 2024, Fan Bisa Merasakan Sensasi Berbeda
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Bicara Nasib Pemain Abroad, 3 Nama Dipastikan Gabung