Tumbangkan Sassuolo, Klub Strata Kedua Siap Hadapi Juventus

Tumbangkan Sassuolo, Klub Strata Kedua Siap Hadapi Juventus
Ilustrasi pertandingan babak 16 besar Coppa Italia antara Sassuolo melawan SPAL yang berlangsung Jumat (15/1/2021) dini hari WIB.(ANTARA/Gilang Galiartha)

jpnn.com, ITALIA - SPAL mengukir kejutan dengan menumbangkan Sassuolo dengan skor 2-0 pertandingan 16 besar Piala Italia.

SPAL yang merupakan klub strata kedua unggul dengan skor akhir 2-0, pada laga yang dimainkan di Stadion Mapei, Sassuolo, Kamis setempat atau Jumat (15/1) WIB.

Klub asal Ferrara itu merupakan satu-satunya tim strata kedua yang tersisa di kompetisi Liga Italia.

SPAL akan bertemu dengan Juventus di perempat final.

Sassuolo berantakan setelah Filip Djuricic mendapat kartu merah pada menit ke-47.

Situasi tersebut lantas berhasil dimaksimalkan oleh SPAL dengan membuka keunggulan melalui gol Simone Missirolli pada menit ke-49.

Kemudian Lorenzo Dickmann menggandakan keunggulan mereka pada menit ke-58, demikian catatan laman resmi FIGC.

Djuricic kurang beruntung gagal membawa tuan rumah memimpin pada menit ke-23, saat sepakannya membentur tiang gawang.

Klub strata kedua berhasil menumbangkan Sassuolo dari ajang Piala Italia dan kini siap menghadapi Juventus.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News