Tumpak Pastikan KPK Periksa Rober Tantular
Dirut Bank Mutiara Masuk Daftar Panggil
Selasa, 29 Desember 2009 – 22:47 WIB

Tumpak Pastikan KPK Periksa Rober Tantular
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bakal memanggil mantan komisaris Bank Century, Robert Tantular Untuk diperiksa. Selain itu, KPK juga memasukan Direktur Utama Bank Mutiara, Maryono, dalam daftar panggil.
Pelaksana Tugas (plt) Ketua KPK, Tumpak Hatorangan Panggabean, mengungkapkan bahwa dalam rangka penyelidikan maka akan banyak pihak dipanggil untuk diperiksa, termasuk Robert Tantular. "Apakah akan panggil Robert tantular? Ya tentu pada saatnya nanti akan kita panggil," ujar Tumpak di KPK, dalam jumpa pers peringatan hari ulang tahun KPK ke-6.
Baca Juga:
Sebelumnya, KPK juga sudah memeriksa mantan Direktur Pengawasan Bank Indonesia, Zainal Abidin. Menurut Tumpak, pemeriksaan itu akan dilanjutkan oleh KPK. "Tentunya penyelidikan itu berlangsung terus. Penyelidik sudah buat time schedule (jadwal) untuk melakukan pemeriksaan," tandas Tumpak.
Lantas bagaimana kelanjutan rencana pertemuan dengan Kejaksaan dan Kepolisian untuk bagi-bagi penaganan kasus itu? Tumpak menegaskan bahwa pertemuan itu akan jadwalkan lagipada bulan Januari nanti.
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bakal memanggil mantan komisaris Bank Century, Robert Tantular Untuk diperiksa. Selain itu,
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?