Tumpeng Raksasa Sudah Siap Meriahkan HUT DKI
Sabtu, 22 Juni 2013 – 19:10 WIB
JAKARTA - Tumpeng raksasa setinggi 4,86 meter yang akan memeriahkan perayaan HUT DKI ke 486 yang dirayakan malam ini, Sabtu (22/6), telah siap. Tumpeng raksasa ini kini berada di depan gerbang Balai Kota menanti untuk diarak.
Tumpeng ini sebenarnya tidak terbuat dari nasi ataupun bahan makanan lainya melainkan rangkaian bambu. Rangkaian bambu ini kemudian diselimuti daun pisang dan kemudian diberi hiasan cabai, kacang panjang dan tomat.
Baca Juga:
Hanya bagian pucuknya saja yang terbuat dari nasi. Bagian pucuk ini nantinya akan dipotong-potong dan dibagikan oleh Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo kepada warga kehormatan Jakarta.
Tumpeng raksasa dan 486 tumpeng berukuran normal lainnya akan diarak oleh jajaran SKPD dari Balai Kota melewati Jalan Thamrin dan berakhir di Bunderan HI. Gubernur Jokowi juga akan turut serta dalam arak-arakan tersebut.
JAKARTA - Tumpeng raksasa setinggi 4,86 meter yang akan memeriahkan perayaan HUT DKI ke 486 yang dirayakan malam ini, Sabtu (22/6), telah siap. Tumpeng
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS