TunaiKita Kenalkan #InklusiBaik Untuk Indonesia di Surabaya

jpnn.com, SURABAYA - PT Digital Tunai Kita yang merupakan pemilik aplikasi TunaiKita turut meramaikan Fintech Exhibition Surabaya 2019 di SCC Pakuwon Trade Center, Surabaya, Jawa Timur, 29 November-1 Desember 2019.
Dalam acara yang diprakarsai oleh Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) ini, TunaiKita memperkenalkan kampanye bertajuk #InklusiBaik.
Head of Corporate Affairs TunaiKita Yos Kusuma menjelaskan, hashtag Inklusi Baik diusung karena selama ini pihaknya secara aktif memberikan informasi terkini, transparansi, akses, dan kemudahan.
“Selain itu, juga solusi bagi kebutuhan pinjaman masyarakat, baik untuk kegiatan konsumtif maupun produktif,” kata Yos.
Fintech Exhibition Surabaya 2019 ini juga menjadi ajang para pelaku usaha P2P Lending mengusung inovasi, produk, dan layanan terbaru.
Berdasarkan data OJK, terdapat 144 fintech P2P Lending yang terdaftar dan 13 penyelenggara berizin per Oktober 2019 dengan akumulasi penyaluran dana pinjaman lebih dari Rp 60 triliun.
TunaiKita sebagai salah satu pelopor Fintech P2P Lending saat ini telah beroperasi lebih dari dua tahun.
TunaiKita juga sudah menyalurkan pinjaman lebih dari Rp 2,1 triliun ke lebih dari 536 ribu pelanggan di 160 kota dan kabupaten seluruh Indonesia.
PT Digital Tunai Kita yang merupakan pemilik aplikasi TunaiKita turut meramaikan Fintech Exhibition Surabaya 2019 di SCC Pakuwon Trade Center, Surabaya, Jawa Timur, 29 November-1 Desember 2019.
- Wali Kota Surabaya Ancam Pengusaha Tahan Ijazah Karyawan, Tegas!
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Komplotan Perampok Terbongkar Setelah Satu Pelaku Ingat Orang Tua Sakit
- 4 Perampok Sopir Taksi Online di Surabaya Ditangkap, 1 Asal Sidoarjo, 3 Warga Cirebon
- Beri Layanan Trading yang Aman, Dupoin Resmi Terdaftar di OJK
- Viral Es Krim Mengandung Alkohol di Surabaya, Aparat Bertindak!