Tunangan Sudah Mualaf, Cita Citata Heran Warganet kok Masih Nyinyir

Tunangan Sudah Mualaf, Cita Citata Heran Warganet kok Masih Nyinyir
Cita Citata dan tunangannya, Roy Geurts. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Cita Citata menyayangkan sikap warganet yang masih saja memberikan komentar nyinyir terkait keputusan tunangannya, Roy Geurts, menjadi mualaf.

Menurut pelantun Goyang Dumang, keputusan tunangannya memeluk Islam seharusnya menjadi kabar baik.

"Ada-ada saja ya Netizen (+62) berita baik selalu aja ada celah untuk berkomentar buruk," tulis Cita Citata di akun Instagram pribadinya, Senin (20/4).

Ia dan Roy Geurts berencana akan menjawab pertanyaan para warganet terkait hal tersebut.

"Nanti malam, aku dan Roy akan jawab pertanyaan semua termasuk penilaiannya," lanjut Cita Citata.

Perempuan kelahiran 14 Agustus 1994 itu juga mengungkap nama baru tunangannya setelah mualaf.

"Selamat ya sayang Roy Maher Geurts ..Semoga Istikamah dan jadi Muslim yang baik, serta taat kepada Allah dan RosulNya .. Amin," ungkapnya.

Diketahui, Roy Geurts resmi menjadi mualaf pada 17 April lalu. Dalam sebuah video yang beredar, dia tampak mengucap dua kalimat syahadat dibiming oleh seorang ustaz.

Cita Citata menyayangkan sikap warganet yang masih saja memberikan komentar nyinyir terkait keputusan tunangannya, Roy Geurts, menjadi mualaf.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News