Tunggakan Listrik Capai Rp 992 Juta
Sabtu, 27 Oktober 2012 – 15:19 WIB
BANJARNEGARA-Angka tunggakan pembayaran rekening listrik (piutang) di Kabupaten Banjarnegara mencapai lebih dari Rp 992 juta. Tunggakan tersebut berasal dari pelanggan golongan umum, baik rumah tangga maupun industri. Menurut dia, angka piutang listrik tersebut sudah melampaui target. Target tunggakan tahun ini sebesar Rp 406 juta. Sedangkan berdasarkan data terakhir, piutang listrik sudah mencapai angka Rp 992.673.478.
Manajer PT PLN Rayon Banjarnegara, Prasetyo mengatakan, besarnya piutang pembayaran listrik ini dikarenakan adanya keterlambatan pembayaran dari para pelanggan.
Dia mengatakan, rata-rata nilai tunggakan pembayaran listrik pada tahun ini sebesar Rp 900 juta. Disinyalir angka piutang ini bisa semakin tinggi. "Jumlah tersebut berasal dari 14.017 pelanggan yang telat melakukan pembayaran listrik, mayoritas merupakan pelanggan rumah tanga," katanya.
Baca Juga:
BANJARNEGARA-Angka tunggakan pembayaran rekening listrik (piutang) di Kabupaten Banjarnegara mencapai lebih dari Rp 992 juta. Tunggakan tersebut
BERITA TERKAIT
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini