Tunggu 14 Hari
Oleh Dahlan Iskan
Minggu, 24 Januari 2021 – 05:50 WIB
jpnn.com - ROBERT Lai sangat mengkhawatirkan saya. Demikian juga Meiling.
Khas orang Singapura. Yang tidak pernah mendengar ada teman terkena Covid-19.
"Jadi, saya ini satu-satunya teman Anda yang terkena Covid?" tanya saya pada Robert.
Baca Juga:
"Iya," jawabnya. "Saya sampai panik."
"Lho, kan banyak orang Singapura yang terkena Covid?" kata saya, menunjuk angka 59.250 (sakit) dan 29 (meninggal).
"Itu hampir semua pekerja asing," jawabnya. Yakni pekerja asal India atau Bangladesh. Atau Myanmar. Buruh proyek bangunan. Yang ditampung di asrama yang padat. Di awal pandemi dulu.
Baca Juga:
Tidak ada teman atau keluarga yang terkena Covid.
Kita dulu juga begitu. Di Indonesia. Kalau ada orang terkena Covid itu hanya dalam berita. Entah siapa dia. Temannya teman pun bukan.