Tunggu Jokowi Tunjuk Pengganti Amali, Golkar Embuskan Isu Reshuffle Sejumlah Pos di Kabinet

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto menyebut partainya masih menunggu Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan nama Menpora pengganti Zainudin Amali.
"Kami menunggu saja," kata Airlangga ditemui di kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Senin (13/3) ini.
Sementara, Sekjen Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyebut parpolnya sudah memberikan tiga nama yang dianggap layak menjadi Menpora pengganti Amali ke Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi.
"Menyetor tiga nama. Dari tiga itu nanti dipilih presiden, mau yang mana," kata mantan Danjen Kopassus itu ditemui di kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Senin.
Menurut Lodewijk, Golkar saat ini menunggu Presiden Jokowi mengumumkan nama Menpora yang ditunjuk menggantikan Amali.
Sebab, kata dia, Golkar tidak mengetahui agenda Jokowi sebelum mengumumkan Menpora pengganti Amali.
Lodewijk menyebut kepala negara bisa saja memakai agenda penunjukan Menpora yang baru untuk me-reshuffle beberapa posisi di kabinet Indonesia Maju.
"Apakah yang di-reshuffle hanya satu itu saja atau masih menunggu yang lain. Kami belum tahu tergantung beliau (Jokowi, red) karena itu hak prerogatifnya presiden," kata legislator Komisi I DPR RI itu.
Golkar menduga Jokowi memakai momen penunjukan pengganti Zainudin Amali untuk sekaligus reshuffle beberapa posisi lain di kabinet.
- Jokowi Pengin Bikin Partai Super Tbk, Anak Buah Bahlil Ingatkan soal UU
- DGB UI Minta Disertasi Bahlil Dibatalkan, Idrus Golkar Curiga Ada Pengaruh Politik
- Ahmadi Nur Supit Isyaratkan Regenerasi di SOKSI
- Serap Aspirasi Warga, Alia Laksono Hadiri Musrenbang Kecamatan Duren Sawit
- FIBA Asia Cup 2025 Qualifiers: Laga Indonesia Vs Korsel Ditonton Menpora Dito
- Golkar Dorong Pemuda Jadi Duta Diplomasi Politik di ASEAN