Tunjangan Guru PNS Juga Ngadat
Jumat, 10 Mei 2013 – 16:34 WIB
JAKARTA - Kendala pencairan uang tunjangan profesi pendidik (TPP) guru tidak hanya dialami oleh guru non PNS yang pembayarannya diambil alih kementerian pendidikan dan kebudayaan. Dana TPP guru PNS yang dibayarkan pemerintah daerah juga ngadat.
Sekretaris DPC Federasi guru independen indonesia (FGII), Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, Muhammad Fadli mengeluhkan belum dicairkannya uang tunjangan profesi untuk guru PNS di tingkat SD dan SMP oleh Pemda setempat.
"Sampai saat ini untuk Tri Wulan I belum juga dibayarkan oleh Pemda melalui Dinas Pendidikan, padahal dana sudah masuk ke kas daerah sejak Maret lalu," kata Fadli, kepada JPNN.COM, Jumat (10/5).
Pihaknya mengaku sudah mengkonfirmasikan masalah keterlambatan pencairan TPP ini ke Disdik Inhil dan mereka beralasan dana TPP belum bisa cair karena masih banyak data guru yang belum valid, sehingga harus menunggu semuanya selesai.
JAKARTA - Kendala pencairan uang tunjangan profesi pendidik (TPP) guru tidak hanya dialami oleh guru non PNS yang pembayarannya diambil alih kementerian
BERITA TERKAIT
- Ganesha Operation Bekali Siswa Sumsel Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi yang Ketat
- Institut Teknologi Del Menggunakan AI untuk Deteksi Kecurangan Saat Ujian
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert
- Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI