Tunjangan Transportasi Anggota Dewan Kini jadi Rp 9,9 Juta

Tunjangan Transportasi Anggota Dewan Kini jadi Rp 9,9 Juta
Ilustrasi ruang DPRD. Foto: JPG

Saat ini sewa mobil tipe menengah Rp 400 ribu hingga Rp 500 ribu per hari. Jika ditotal, 25 hari saja -Minggu tanpa dihitung- biaya yang diperlukan Rp 12,5 juta.

''Artinya, kenaikan sampai Rp 9,9 juta itu masih rasional,'' terangnya.

Awey mengatakan, dengan tambahan tunjangan itu, paling tidak dewan akan mendapat fasilitas mencukupi. Terutama kebutuhan transportasi untuk advokasi masyarakat.

Ketua Komisi A DPRD Surabaya Herlina Harsono Njoto juga mengamini mengenai kenaikan tunjangan itu. Menurut dia, kenaikan tersebut sudah dikaji pemkot dan disesuaikan dengan kebutuhan. (elo/c4/git/jpnn)


Tunjangan tersebut sebenarnya mirip dengan upaya pemerintah memberikan fasilitas dewan karena tidak mendapat mobil dinas.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News