Tuntaskan Dendam, Nadal Lolos Babak Ketiga
jpnn.com - WIMBLEDON - Rafael Nadal menuai sukses ganda ketika berhasil menekuk Lukas Rosol dengan skor 4-6, 7-6 (8-6), 6-4 6-4 pada babak kedua Wimbledon 2014 di All England Club. Sebab, kemenangan itu bukan hanya mengantarkan Nadal melangkah ke babak ketiga, tapi juga merupakan pembalasan petenis terbaik dunia itu atas Rosol yang pernah menekuknya di babak kedua pada edisi 2012 silam.
Nadal sempat dibayangi kegagalan itu setelah Rosol mampu memetik kemenangan di set pertama. Untungnya, Nadal kembali menemukan performa terbaiknya di tiga set tersisa.
“Setiap pertandingan selalu berbeda. Ini adalah laga yang berbeda dan saya selalu berusaha untuk memetik kemenangan,” terang Nadal sebagaimana dilansir laman Sky Tennis.
Nadal menambahkan, Rosol adalah petenis yang sangat berbahaya. Salah satu kekuatan Rosol yang paling menakutkan ialah service yang sangat kuat. Untungnya, Nadal mampu mengantisipasinya.
“Tujuan saya adalah untuk bermain baik. Tidak peduli apakah Rosol atau petenis lain yang pernah mengalahkan saya. Saya pikir saya memiliki jawaban atas masalah besar yang saya alami,” tegas Nadal. (jos/jpnn)
WIMBLEDON - Rafael Nadal menuai sukses ganda ketika berhasil menekuk Lukas Rosol dengan skor 4-6, 7-6 (8-6), 6-4 6-4 pada babak kedua Wimbledon 2014
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indonesia vs Arab Saudi: Maarten Paes Ungkap Arti Penting Kemenangan
- Indonesia vs Arab Saudi 2-0: Reaksi Marselino Ferdinan Menjadi Pahlawan Kemenangan
- Klasemen Sementara Grup C: Timnas Indonesia Terbang, Arab Saudi Melorot
- Timnas Indonesia Gasak Arab Saudi, Sejarah Tercipta!
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Cabik Elang Hijau, Marselino Ferdinan Moncer
- Nasib Shin Tae-yong, Antara Ocehan di Medsos & Sikap Suporter Sejati Timnas Indonesia