Tuntaskan Puasa, Warga Cleveland Tumpah Ruah di Jalanan

jpnn.com - CLEVELAND - Puasa gelar sejak 1970, usai sudah. Cleveland Cavaliers sukses keluar sebagai kampiun NBA 2016 setelah mengandaskan Golden State Warriors 4-3. Di game ketujuh, Cavs menang 93-89.
Jalanan di pusat dan sudut Kota Cleveland, Ohio pun tumpah ruah malam ini waktu setempat. Sebelumnya, banyak dari mereka yang menggelar nonton bareng, atau sendirian di rumah. Namun usai drama di Oakland, semuanya keluar, berkumpul, berpelukan, berbahagia.
Sejatinya, Cavaliers sempat tertinggal 1-3 dari Warriors pada game keempat. Namun, mereka sukses mengejar ketertinggalan dan membalikkan keadaaan.
Tim yang diasuh 'mendadak' oleh Tyronn Lue tersebut menjadi tim pertama yang membalikkan keadaan 1-3 dan menjadi juara. Ya, sejak didirikan pada tahun 1970, baru kali ini Cleveland Cavaliers juara.
Final series tahun ini juga bisa dibilang menjadi ajang balas dendam untuk Cavaliers. Ya, tahun lalu, mereka dikalahkan 2-4 oleh Warriors pada partai puncak.
Dalam dua final sebelumnya, mereka selalu kalah. Pada 2007 (0-4 vs San Antonio Spurs) dan 2015.
LeBron James menjadi bintang dalam pertandingan kali ini. Dia sukses mencatatkan tripple-double 27 poin, 11 rebound, dan 11 assist. Ini juga menjadi cincin gelar ketiga bagi LeBron. Sebelumnya, dia sukses meraihnya bersama Miami Heat pada 2011-12 dan 2012-13. (ies/adk/jpg/jpnn)
CLEVELAND - Puasa gelar sejak 1970, usai sudah. Cleveland Cavaliers sukses keluar sebagai kampiun NBA 2016 setelah mengandaskan Golden State Warriors
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP Argentina 2025: Alex Marquez Ungkap Kebohongan Sang Kakak
- All England 2025: Aksi Shi Yu Qi Vs Li Shi Feng Jadi yang Terbaik
- MotoGP Argentina 2025: Alex Marquez Tambah Koleksi Podium, Aldeguer Minta Maaf
- Legenda Australia Bicara Kekuatan Timnas Indonesia
- Bojan Hodak Ungkap Dampak Pemanggilan 2 Pemain Persib ke Timnas
- 2 Pemain Asing Persib Dipanggil Timnas, Bojan Hodak Ungkap Dampak ke Tim