Tuntaskan Stunting, Wapres Minta Kemendes PDTT Tingkatkan Kapasitas Pendamping Desa
jpnn.com, TERNATE - Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin meminta Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) melakukan pembinaan dan peningkatan kapasitas para pedampigan desa.
Dia mengatakan pendampingan itu terkait pemahaman upaya penurunan stunting dan penghapusan kemiskinan ekstrem.
Hal itu diungkapkan Wapres saat memberikan arahan dalam rapat penguatan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa menuju Indonesia bebas stunting dan Kemiskinan ekstrem yang diselenggarakan Kemendes PDTT di Sahid Bela Ternate, Jumat (12/5).
Wapres menjelaskan semua pihak agar memberikan pendamping desa memperkuat kolaborasi kerja dengan kader posyandu, Tim Penggerak PKK, Penyuluh KB, Bidan Desa, Kader Sanitasi, Kader Pembangunan Manusia, Karang Taruna, Petugas Puskesmas, dan sukarelawan lain yang bergerak di desa-desa di Maluku Utara.
“Para pendamping desa agar membantu kepala desa dan aparatur dalam menguatkan konvergensi program di kantong-kantong kemiskinan,” ujar Wapres.
Menurut Ma’ruf Amin, perlu aksi nyata untuk menyasar keluarga berisiko stunting, seperti meningkatkan asupan gizi, memperbaiki pola asuh, meningkatkan akses dan mutu pelayanan kesehatan, juga akses air minum dan sanitasi.
“Pemerintah kabupaten/kota dan pemerintah desa mengembangkan program yang dapat mengoptimalkan potensi lokal, tidak semata mengandalkan program Pemerintah Pusat,” ungkapnya.
Dalam rangka memajukan ekonomi desa, lanjut Wapres, pendamping desa agar melakukan pemetaan potensi komoditas unggulan lokal bersama komunitas desa, dilanjutkan dengan asistensi atas perencanaan bisnis komoditas desa, serta menghubungkannya dengan offtaker dan jaringan Pemasaran.
Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin meminta Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) melakukan pembinaan.
- Tekan Stunting, Pemkot Palembang Luncurkan Dapur Sehat
- Gandeng UNSIKA, Peruri Perkuat Program Penurunan Stunting di Karawang
- Mendes Yandri Pastikan Desa Bakal Berpartisipasi Menyukseskan Program Makan Bergizi
- Dukung Pencegahan Stunting, Tanya Ners Luncurkan Kelas Basic MPASI
- Ropiah Tersenyum, Khoiri Bebas Stunting Berkat Program Ketapang Kuning
- KTT Asia Timur Tegaskan Komitmen Jaga Perdamaian, Stabilitas, dan Kemakmuran Kawasan