Tuntut Gaji, Honorer Kepung Bupati
Rabu, 11 Agustus 2010 – 11:46 WIB
TENGGARONG – Ribuan honorer atau yang dikenal dengan Tenaga Tidak Tetap Daerah (T3D) yang tergabung dalam Forum Tenaga Honor Kukar (FTHK) mengepung kantor bupati Kutai Kertanegara (Kukar), Selasa (10/8). Mereka menuntut Pemkab Kukar untuk membayar gaji atau honorarium 5.701 yang sampai sekarang belum direalisasikan.
Bahkan, setelah mengetahui bupati tak di tempat, pedemo mencari lokasi bupati dan menginstruksikan ribuan tenaga honor mengejar bupati yang saat itu berada di Tenggarong Seberang. Aksi dimulai sejak pukul 09.00 Wita ribuan tenaga honor sudah memenuhi kantor bupati Kukar. Mereka membawa spanduk bertuliskan “Harus adalah hak rakyat untuk sejahtera".
Baca Juga:
Harus itu merupakan slogan dari kampanye Bupati Rita Widyasari saat pilkada beberapa bulan lalu, yang kemudian dipelesetkan kepanjangannya oleh pedemo.
Massa yang berkumpul kemudian langsung menyesaki depan pintu utama kantor bupati. Berbeda dengan demo Senin (9/8), polisi yang berjaga kini telah dilengkapi dengan tameng dan helm. Mobil water-canon pun dalam kondisi siaga.
TENGGARONG – Ribuan honorer atau yang dikenal dengan Tenaga Tidak Tetap Daerah (T3D) yang tergabung dalam Forum Tenaga Honor Kukar (FTHK) mengepung
BERITA TERKAIT
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang