Turis Australia Ajar Bahasa Inggris Tanpa Kualifikasi Dipermasalahkan


Mantan warga Gold Coast, Jake Sharp, berusia 27 tahun ketika ia memutuskan untuk pindah ke Vietnam karena ia, seperti banyak pemuda Australia lainnya, menikmati petualangan hidup di negara baru.
Sharp, sekarang seorang guru bahasa Inggris yang terakreditasi, mengatakan, para guru di Vietnam mendapatkan upah yang baik dan banyak orang Australia memutuskan untuk tinggal jangka panjang karena biaya hidup di sana jauh lebih murah.
Namun, banyak pusat bahasa Inggris di Vietnam menyewa penutur asli bahasa Inggris tanpa kualifikasi - selama mereka terlihat seperti orang yang fasih berbahasa Inggris, katanya.
Lebih memilih bayar denda
Kim, serta beberapa guru lain yang berbicara dengan ABC, mengatakan bahwa banyak sekolah di luar negeri menyewa orang asing hanya karena "kulit putih" mereka.
"Orang-orang berpikir, kecuali Anda memiliki orang Barat [mengajar di sekolah], Anda benar-benar tidak akan mendapatkan budaya mereka dengan benar, dan untuk beberapa hal itu benar," katanya.
Warga Perancis-Inggris, Nathaniel Kempster, tiba di Tiongkok dengan visa pelajar pada tahun 2006.
Ia mengatakan kepada ABC bahwa ia didekati untuk mengajar di taman kanak-kanak pada hari kedua dan tidak memiliki visa kerja yang sah.
- Dunia Hari Ini: Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol Diturunkan dari Jabatannya
- Babak Baru Perang Dagang Dunia, Indonesia Jadi 'Sasaran Empuk'
- Dunia Hari Ini: Barang-barang dari Indonesia ke AS akan Dikenakan Tarif 32 Persen
- Warga Indonesia Rayakan Idulfitri di Perth, Ada Pawai Takbiran
- Daya Beli Melemah, Jumlah Pemudik Menurun
- Dunia Hari Ini: Mobil Tesla Jadi Target Pengerusakan di Mana-Mana