Turki: Trump Tak Peduli kepada Khashoggi

jpnn.com - Turki pesimistis Amerika Serikat bakal menekan Arab Saudi untuk bertanggung jawab atas pembunuhan Jamal Khahsoggi. Sikap Presiden AS Donald Trump mengabaikan bukti-bukti dari CIA tentang keterlibatan Putra Mahkota Mohammed bin Salman (MBS) membuat rezim Recep Tayyip Erdogan berhenti berharap.
Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu menyebut, Trump telah menutup mata dalam kasus pembunuhan wartawan Khashoggi.
"Bisa dibilang, pernyataan Trump berarti 'Apa pun yang terjadi, saya akan menutup mata terhadap ini'. Pendekatan ini salah. Uang bukanlah segalanya. Kita seharusnya tidak menjauhkan diri dari nilai-nilai kemanusiaan," kata Cavusoglu kepada CNN Turki.
"Kami menemukan pernyataan Presiden Amerika Serikat tentang keterlibatan MBS di mana dia berkata 'Mungkin dia terlibat, mungkin dia tidak', menarik. Apa yang dia dasarkan ini, kita tidak tahu," sambungnya. (mel/rmol)
Turki pesimistis Amerika Serikat bakal menekan Arab Saudi untuk bertanggung jawab atas pembunuhan Jamal Khahsoggi.
Redaktur & Reporter : Adil
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Tarif Tarifan
- Tanggapi Perang Tarif Trump, Partai Gelora Dorong BPI Danantara Berinvestasi di AS
- Gakoptindo Yakin Kebijakan Tarif Trump tak Memengaruhi Harga Kedelai dari AS
- Prabowo Tak Targetkan Angka untuk Tarif Impor Trump, Asalkan Diturunkan