Turnamen BNI Ciputra Golfpreneur Kembali Hadir: Ajang Pembuktian Pegolf Muda Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - BNI Ciputra Golfpreneur Tournament kembali menjadi bagian dari kalender Asian Development Tour (ADT) pada 2024.
Turnamen yang memasuki penyelenggaraan kesembilan ini akan kembali dipertandingkan di Damai Indah Golf BSD Course pada 21-24 Agustus 2024 mendatang.
Sejak pertama kali digelar tahun 2014, ajang ini telah menjadi turnamen reguler, bahkan menjadi turnamen dengan penyelenggaraan paling konsisten dalam jadwal kompetisi ADT.
”Kami merasa sangat senang bisa kembali menyelenggarakan BNI Ciputra Golfpreneur Tournament untuk kesembilan kalinya. Sejak pertama kali menggelar ajang ini pada tahun 2014, kami telah melihat sederet juara yang terus melanjutkan kiprah mereka ke Asian Tour, bahkan salah satunya, Tom Kim, bisa menjadi juara PGA TOUR,” ujar Pendiri dan Ketua Dewan Pembina Ciputra Golfpreneur Foundation (CGF) yang sekaligus merupakan Presiden Direktur Damai Indah Golf Budiarsa Sastrawinata.
Penyelenggaraan turnamen yang konsisten seperti ini menjadi salah satu kunci dalam mendorong pertumbuhan golf profesional, tidak hanya di Indonesia, tetapi juga di wilayah Asia Tenggara.
"Namun, kami tidak mungkin melakukannya sendirian. Oleh karena itu, kami sangat berterima kasih untuk komitmen yang luar biasa dari BNI dan sponsor-sponsor lainnya sehingga edisi kesembilan ini bisa kembali masuk ke dalam kalender Asian Development Tour pada tahun ini,” tambahnya.
Komitmen penyelenggaraan ini turut diimbangi dengan peningkatan total hadiah yang akan diperebutkan. Jika pada tahun 2023 para peserta bersaing untuk memperebutkan hadiah 125.000 dolar AS, total hadiah untuk tahun 2024 ini menjadi 140.000 dolar AS atau sekitar Rp 2,278 miliar.
Kolaborasi dalam turnamen ini diharapkan dapat menjadi katalisator dalam meningkatkan prestasi pegolf Indonesia di kancah internasional.
BNI Ciputra Golfpreneur Tournament kembali menjadi bagian dari kalender Asian Development Tour (ADT) pada 2024.
- Le Minerale Kembali jadi Official Mineral Water di Ajang Golf Indonesian Masters 2024
- BNI Indonesian Masters 2024 Bakal Dimeriahkan Juara Masters Bubba Watson
- Diikuti Ratusan Pemain, KBP Open Golf Tournament 2024 Kumpulkan Dana Charity Rp 214 Juta
- Bank Mandiri Dorong Prestasi & Inklusivitas melalui Peparnas XVII di Solo
- ILD Competition 2024 Dorong Prestasi Atlet Long Drive Indonesia di Level Dunia
- Rasakan Sensasi Lapangan Golf di Rumah dengan Simulator Canggih