Turnamen Terbesar di Asia Tenggara, Shopee Cup ASEAN Club Championship 2024/25 Siap Dimulai
"Melalui kerjasama ini, kami berharap dapat memperluas jangkauan Shopee, dan disaat yang sama dapat tetap menghibur dan terus memberikan pengalaman menyenangkan bagi seluruh pengguna," ucap Zhou.
Presiden AFF, Mayor Jenderal Khiev Sameth menyatakan kerja sama ini menjadi hal bersejarah dalam sepak bola ASEAN.
Shopee Cup akan menjadi akan menjadi sangat penting dalam menciptakan masa depan yang cerah bagi klub sepak bola ASEAN dan mentransformasi permainan di kawasan ini.
"Turnamen penting ini akan memupuk aspirasi bagi klub-klub terkemuka di kawasan untuk menjadi juara ASEAN dan tampil sukses di Asia," kata Khiev.
Dia juga mengaku sangat bangga dapat bermitra dengan Shopee, perusahaan lokal ASEAN yang terkenal secara global dan mitra utama ASEAN Club Championship yang pertama.
"Bersama-sama, kita membuat sejarah seiring kita membentuk dan mempercepat perkembangan klub sepak bola ASEAN," ucp Khiev.
Dia menambahkan bahwa AFF memberikan apresiasi sebesar-besarnya untuk kemitraan dengan Shopee.
Federasi Sepak Bola Seluruh Asia Tenggara (AFF) resmi diadakan kembali dengan menggandeng e-commerce raksasa, yaitu Shopee sebagai sponsor utama
- 44 Pemimpin Muda Asia Tenggara Berkumpul Dalam AYF 2024
- Presiden Prabowo Saksikan Serah Terima Kepemimpinan Kaukus ASEAN – ABAC dari Indonesia ke Malaysia
- Menko Airlangga Sebut Data Kebijakan Satu Peta Harus Aman, Tak Bisa Diretas
- Indonesia Dorong 4 Strategi Penguatan Kerja Sama Antar-Kepala Daerah BIMP-EAGA
- LKL International Bhd dan Fastech Perluas Bisnis Alat Kesehatan di Indonesia
- Pertamina International Shipping Pimpin Digitalisasi Industri Perkapalan ASEAN