Turut Melestarikan Cagar Budaya, Nippon Paint Percantik Pura Mangkunegaran

Turut Melestarikan Cagar Budaya, Nippon Paint Percantik Pura Mangkunegaran
Nippon Paint Indonesia turut melestarikan Pura Mangkunegaran, yang selaras dengan program CSR Warnai Kehidupan #ColouringLives sejak 2016. Foto dok Nippon Paint

jpnn.com, SURAKARTA - Nippon Paint Indonesia turut melestarikan Pura Mangkunegaran, yang selaras dengan program CSR Warnai Kehidupan #ColouringLives sejak 2016.

Marsellino Najoan, Regional Sales Manager Nippon Paint Indonesia mengatakan sebagai perusahaan cat nomor satu di Asia Pasifik dan senantiasa berinovasi dalam produk dan pelayanan, Nippon Paint Indonesia tetap menyadari betapa pentingnya turut berkontribusi terhadap pelestarian cagar budaya tradisional.

"Ini pertama kalinya bagi Nippon Paint melakukan CSR Warnai Kehidupan #ColouringLives pada bangunan Cagar Budaya, yakni Pura Mangkunegaran. Sebab, Pura Mangkunegaran merupakan salah satu Kerajaan Mataram Islam dan memiliki arsitektur akulturasi budaya Jawa dan Eropa,” jelas Marsellino.

Pura Mangkunegaran memiliki luas mencapai 9,3 hektar dan terdiri dari beberapa area, di antaranya Pamedan (halaman utama), Pendapa Ageng, dan area tempat tinggal keluarga Mangkunegaran.

Saat ini, Pamedan Mangkunegaran juga merupakan salah satu lokasi yang sering digunakan untuk pelaksanaan event di Kota Surakarta.

Selain itu, juga terdapat Pendapa Ageng yang merupakan salah satu pendapa terbesar di Indonesia.

Melihat luasan area kompleks bangunan Pura Mangkunegaran, Nippon Paint Indonesia melakukan pengecatan pada bangunan di halaman pertama, yakni Area Pariwisata Mangkunegaran. Luasan area yang dicat mencapai 2.682 meter persegi dan menggunakan 1.273 liter cat Weatherbond Max dengan kode warna 1001 Brilliant White dan 144 Black untuk memperindah tampilan gagahnya bangunan Mangkunegaran.

"Menariknya, kedua warna tersebut memiliki makna mendalam, seperti warna hitam mengingatkan untuk berpuasa dan mendekatkan diri pada Sang Khalik dan putih untuk menyucikan pikiran dari hal-hal negatif,” ungkap Marsellino.

Ini pertama kalinya bagi Nippon Paint melakukan CSR Warnai Kehidupan #ColouringLives pada bangunan Cagar Budaya, yakni Pura Mangkunegaran.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News