Tutupi Rumput GBK demi Kampanye Gerindra
jpnn.com - JAKARTA - DPD Partai Gerindra DKI Jakarta hari ini (23/3) menggelar kampanye rapat umum di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). Demi kampanye itu, Gerindra menutup rumput di dalam stadion kebanggaan bangsa itu dengan pelindung agar tidak rusak terinjak-injak.
Seluruh bagian rumput lapangan yang berukuran 105 x 70 meter itu ditutupi pelindung. "Pelindung rumput yang digunakan untuk acara kampanye akbar ini biasa digunakan untuk konser musik ataupun acara besar lainnya. Masyarakat tak perlu khawatir apabila rumput stadion akan rusak. Kami menjamin bahwa pelindung rumput ini aman," ujar Ketua Umum DPD Gerindra DKI Jakarta, M Taufik melalui keterangan persnya pada wartawan.
Ketua panitia dari kampanye akbar Partai Gerindra itu mengklaim perlindungan rumput itu dilakukan karena partai binaan Prabowo Subianto itu memiliki kepedulian besar terhadap olah raga nasional. Terlebih, katanya, GBK merupakan kebanggaan nasional.
"Oleh karena itu, tentunya kami tidak akan merusak sarana olahraga yang dimiliki oleh bangsa ini. Stadion Gelora Bung Karno adalah stadion kebanggaan Indonesia. Tentunya akan kami jaga," semaksimal mungkin," tandas Taufik.(flo/jpnn)
JAKARTA - DPD Partai Gerindra DKI Jakarta hari ini (23/3) menggelar kampanye rapat umum di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK). Demi kampanye itu,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS