Twit Sekretariat Negara Tentang Akad Nikah Aurel dan Atta Bikin Heboh
jpnn.com, JAKARTA - Sekretariat Negara RI menjadi buah bibir warganet usai membuat twit soal akad nikah Aurel dan Atta, Sabtu (3/4) lalu.
Hingga Senin (5/4), twit yang diunggah 3 April itu sudah mendapat ribuan retweets, quote tweets dan likes.
"Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana hadiri akad nikah Aurel dan Atta," bunyi keterangan dari Sekretariat Negara@KemensetnegRI.
Biasanya, akun tersebut mengunggah agenda kenegaraan.
Twitter@KemensetnegRI
Pada situs resminya, Setneg menjelaskan bahwa Presiden Jokowi beserta Ibu Negara Iriana hadir pada acara akad nikah Titania Aurelie Nur Hermansyah (Aurel) dengan Muhammad Attamimi Halilintar (Atta).
Akad nikah tersebut digelar di Ballroom Hotel Raffles, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Sabtu, 3 April 2021, dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Presiden hadir sebagai saksi nikah dari pihak mempelai pria dalam akad nikah tersebut.
Biasanya akun Sekretariat Negara di Twitter mengunggah agenda presiden dan hal kenegaraan lainnya.
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Pilwalkot Semarang 2024: Restu & Doa Jokowi untuk Yoyok-Joss
- Lihat Senyum Jokowi saat Kampanye Luthfi-Yasin di Simpang Lima Semarang
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI