Uang Dimas Kanjeng Rp 2 Triliun Dititip di Bangil dan Jakarta

jpnn.com - JPNN.com SURABAYA – Polda Jatim menerjunkan tim khusus untuk melakukan investigasi keberadaan uang milik Dimas Kanjeng Taat Pribadi senilai Rp 2 triliun.
Ditengarai uang tersebut merupakan mahar dari para korbannya.
“Ya, kami telah menindaklanjuti informasi itu dan masih dalam proses mencari uang tersebut,” kata Kapolda Jatim Irjen Anton Setiadji seperti yang dilansir Radar Surabaya (Jawa Pos Group), Kamis (6/10).
Berdasar Berita Acara Pemeriksaan (BAP) uang milik pimpinan padepokan RT 22/RW 08, Dusun Sumber Cengkelek, Desa Wangkal, Kecamatan Gading, Probolinggo disimpan di sejumlah orang.
Uang sebesar Rp 1 triliun dititipkan kepada Dodik Wahyudi yang tinggal di Bangil, Pasuruan.
Ada ada Rp 1 triliun dititipkan di Abah Dofir di kawasan Tomang, Jakarta.
Selain itu, polisi juga masih mencari dugaan aliran dana yang berada di Kota Jombang dan Madiun.
Berdasarkan informasi, Dody Wahyudi sudah dipanggil dan datang ke Polda Jatim, Senin (3/10).
JPNN.com SURABAYA – Polda Jatim menerjunkan tim khusus untuk melakukan investigasi keberadaan uang milik Dimas Kanjeng Taat Pribadi senilai
- Gubernur Luthfi Siapkan Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora
- Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia di Atas Panggung saat Sambutan
- Perputaran Uang Judol Capai Rp1.200 Triliun, DPR: Ganggu Pertumbuhan Ekonomi
- Mantan Kepala BPKAD Banggai Marsidin Ribangka Mengadu ke Presiden Prabowo, Ini Masalahnya
- DPR Terkejut Kades Kohod Dapat Penangguhan Penahanan
- Perihal Kasus LCC, Kejati NTB Dinilai Tidak Transparan