Uang Palsu Banyak Beredar di Warung
Selasa, 18 Desember 2012 – 12:23 WIB
BALIKPAPAN-Masyarakat Kota Minyak harus meningkatkan kewaspadaan dalam bertransaksi menggunakan uang rupiah. Dalam beberapa hari terakhir, sejumlah warga Perumnas Batu Ampar (Batam) mengaku menemukan uang palsu pecahan Rp100 ribu. Yang membuat prihatin, uang palsu itu digunakan untuk berbelanja ke warung-warung kecil sehingga yang menjadi korban penipuan adalah “wong cilik”. Kasmadi yang juga menjabat sebagai ketua RT 9 Batam ini menambahkan, sudah banyak warga yang melaporkan masalah temuan uang palsu tersebut. Penipu sepertinya memang sengaja menjadikan pemilik warung kecil sebagai sasaran. “Warung kecil kan tidak memiliki alat pendeteksi uang palsu,” imbuhnya.
“Warga yang melapor adanya temuan uang palsu bukan sekali ini saja. Dari laporan yang kami terima, ini sudah kasus keempat warga yang jadi korban uang palsu,” ungkap Ketua FKPM Batam, Kasmadi, Senin (17/12).
Kasmadi menjelaskan, modus yang dipakai penipu adalah dengan cara berbelanja menggunakan uang palsu pecahan Rp100 ribu ke warung-warung kecil. “Sasaran mereka yaitu warung-warung kecil kemudian mereka berbelanja dengan uang pecahan besar,” ujar dia.
Baca Juga:
BALIKPAPAN-Masyarakat Kota Minyak harus meningkatkan kewaspadaan dalam bertransaksi menggunakan uang rupiah. Dalam beberapa hari terakhir, sejumlah
BERITA TERKAIT
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom