Uang Rp4,6 Miliar Dikubur Dekat Septic Tank

Bukannya menuju Tabalong, ternyata mobil menuju ke lokasi sepi di kawasan Jembatan Martapura. Ketika itu Jumadi langsung menodongkan pistol kepada Gugum yang asik menyetir.
Di kursi belakang, Yongki pun tak diam. Dia menjerat Atika dengan lakban. Hingga keluar kalimat ancaman, yakni akan ditembak jika para korban tidak menuruti perintah pelaku.
Kedua korban diikat. Gugum diborgol hingga mata dan mulutnya dilakban. Begitu pula Atika, kedua tangan dan kakinya juga diikat dengan lakban. Posisi sopir pun berganti.
Gugum diperintahkan pindah ke samping dan yang menjadi sopir adalah Jumadi.
Di beberkan Rachmat, korban sempat beberapa kali melihat melalui celah lakban dan mengetahui kendaraan berbalik arah menuju Banjarmasin.
Ini diyakini korban, karena melihat bandara Syamsudin Noor dan melewati Bundaran Liang Anggang, serta suara bunyi kendaraan besar yang melintas.
Korban pun beberapa kali mendengar kegiatan para pelaku, di mana sekitar 15 menit setelah bergerak ke arah Banjarmasin, pelaku turun keluar dari mobil.
Kemudian, obrolan telepon Jumadi yang beberapa kali menyatakan bahwa tempatnya masih ramai. Pelaku beberapa kali mengeluarkan uang dari bagasi belakang yang diduga dipindah ke kendaraan lain.
Polisi berhasil menangkap dua pelaku perampokan uang milik Bank Mandiri sebesar Rp 10 miliar. Sebanyak Rp4,6 miliar ditemukan dikubur dekat septic tank.
- Pendaftaran CPNS 2024: 90 Formasi Disiapkan Pemkab Tabalong, Semoga Bisa Terisi Semua
- SPBU Mini Tiba-Tiba Meledak, 3 Rumah Warga Ludes Terbakar
- Jokowi Akan ke Tabalong, 1.900 Personel Gabungan Diterjunkan
- AY Tewas Tersengat Listrik di Sungai Tabalong
- 2 Pemuda Pemilik Ribuan Obat Terlarang Ditangkap Polisi
- 2 Pria dan 8 Wanita Digerebek di Kamar Hotel, Petugas Temukan Kondom dan Botol Miras