UAS Sambangi Markas BNPB, Saat Berceramah Didampingi Jenderal TNI
jpnn.com, JAKARTA - Ustaz Abdul Somad bersilaturahmi ke Graha BNPB (Badan Penanggulangan Bencana Nasional). Dia menyambangi kantor Jenderal Doni Monardo itu pada Rabu (26/8).
Kedatangan pendakwah kondang yang beken disapa dengan inisial UAS, diketahui dari dokumentasi video yang dipublikasikan BNPB pada Kamis malam (27/8).
Ada dua video yang dibagikan pihak BNPB. Pada video pertama, UAS hanya menyampaikan ceramah dengan dikawal sendiri oleh Jenderal Doni. Mereka hanya berdua di dalam frame.
Keduanya pun mengenakan masker. Jenderal Doni mengenakan seragam BNPB. Sedangkan UAS pakai baju koko putih dan peci warna hitam.
Dalam video berdurasi 4 menir dan 31 detik itu, ulama asal Riau tersebut berdakwah mengenai pandemi Covid-19 dilihat dari sisi agama. UAS bahkan membagi sikap masyarakat menghadapi wabah ini ke dalam tiga klasifikasi.
"Yang pertama amat sangat berani, bahkan sampai menantang covid itu," ucap UAS.
Kedua, masyarakat yang bersikap sebaliknya. Amat sangat ketakutan. Sangat cemas. Keiga, yang berada di posisi tengah, tidak berani sekali, tetapi juga tidak terlalu ketakutan.
"Oleh sebab itu, bahwa wabah ini sudah terjadi, iya. Pandemi ini sedang berada di tengah kita, iya. Siapa yang tahu akan berakhir? Wallahualam Bissawab. Tetapi kita diciptakan oleh Allah Taala makhluk yang cerdas. Diberikan akal untuk mencerna itu semua. Untuk berpikir," ucap UAS dalam ceramahnya.(fat/jpnn)
Muncul video Ustaz Abdul Somad atau UAS berceramah di Graha BNPB, didampingi Jenderal TNI.
- BNPB Imbau Pemerintah Daerah Siap Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi Basah
- Ketemu UAS, Cak Imin Optimistis Abdul Wahid jadi Gubernur Riau
- Badan Geologi: Status Gunung Lewotobi Laki-laki Masih Awas, Berpotensi Erupsi Susulan
- Ustaz Abdul Somad Tak Akan Berhenti Mengampanyekan Abdul Wahid Sampai TPS Tutup
- Ribuan Warga Tumpah Ruah Saat Kampanye Abdul Wahid yang Dihadiri UAS di Teluk Meranti
- Korban Gempa Garut Bersabar, Bantuan Perbaikan Rumah Masih Proses Pemutakhiran