Ubah Kebiasaan Buruk Ini di Kantor Anda, Kalau Tidak...BAHAYA!

Ubah Kebiasaan Buruk Ini di Kantor Anda, Kalau Tidak...BAHAYA!
Ilustrasi.

jpnn.com - SADARKAH Anda selama menjalani aktivitas di kantor, Anda bisa terjerumus dalam pola hidup tak sehat? Berbagai kebiasaan buruk seperti terlalu banyak duduk, tekanan kerja atau kebiasaan kurang minum bisa menjerat Anda pada beragam penyakit.

Padahal kini beberapa jenis pekerjaan begitu menyita waktu. Bisa dibayangkan, Anda menghabiskan lima hari dalam seminggu untuk bekerja.

Untuk bisa mengatasinya, tentu terlebih dahulu Anda perlu mengenali kebiasaan buruk Anda di kantor. Berikut, kebiasaan yang harus segera Anda ubah saat di kantor, seperti dilansir laman Care2, awal pekan ini, Minggu (6/9). (fny/jpnn)

1. Duduk untuk jangka waktu yang lama

Olahraga setiap hari tentu adalah hal yang baik, tetapi bahkan melakukan olahraga satu jam di gym setiap hari tidak akan cukup untuk memperbaiki kerusakan yang disebabkan karena Anda duduk sepanjang hari di tempat kerja (belum lagi duduk di dalam mobil selama perjalanan Anda, duduk di sofa di malam hari). Banyak sekali penelitian telah menemukan hubungan antara duduk dan peningkatan risiko penyakit jantung, kanker dan awal kematian bahkan bagi mereka yang berolahraga secara teratur.

Melakukan gerakan ringan sepanjang hari jauh lebih sehat daripada duduk sepanjang hari dan berolahraga selama 30 sampai 60 menit. Anda harus berusaha untuk bangun dan berjalan-jalan setiap 20 sampai 45 menit dari waktu Anda duduk. Jika Anda tidak bisa mengambil istirahat, bahkan berdiri selama beberapa detik sebelum duduk kembali bisa memberikan beberapa manfaat.

2. Menatap komputer yang memaksa Anda untuk bersandar ke depan dan memiringkan kepala Anda

Pernah mendengar leher tech? Itulah istilah yang sekarang digunakan untuk menggambarkan ketegangan yang Anda tempatkan di leher dan tulang belakang akibat dari menatap laptop atau mobile begitu sering. Jika Anda bekerja dari laptop, kemungkinan layar tidak sejajar dengan mata Anda.

SADARKAH Anda selama menjalani aktivitas di kantor, Anda bisa terjerumus dalam pola hidup tak sehat? Berbagai kebiasaan buruk seperti terlalu banyak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News