Ubah Takut Jadi Kekuatan
jpnn.com - BANYAK orang yang grogi berbicara di depan umum. Rasa takut berlebihan dan kurang percaya diri salah satu pemicunya. Padahal, public speaking sangat penting untuk menunjang karir.
Penulis Fitria Utami Dewi memiliki cara sendiri agar berbicara di depan umum menjadi lebih mudah dan santai. Melalui beberapa terapi yang dituliskan di buku Public Speaking: Kunci Sukses di Depan Publik, Fitria menyebarkan virus public speaking ke masyarakat. "Kuncinya bukan hanya teori, tapi juga harus praktik," ungkapnya.
Menurut Fitria, semua orang sebenarnya mampu berbicara di depan umum. Namun, yang menghambat adalah rasa takut yang berlebihan. Dibutuhkan latihan-latihan khusus.
"Perlu mengubah pola pikir tersebut. Rasa takut menjadi sebuah kekuatan untuk mampu berbicara di depan publik," tuturnya.
Dosen ilmu komunikasi Fakultas Dakwah IAIN Sunan Ampel Surabaya itu membuat buku tentang public speaking untuk kebutuhan pendidikan masyarakat. Buku tersebut dibuat berdasar konsep terapi-terapi, misalnya senam vokal, latihan berbicara dengan suara nada terendah, dan melatih suara agar tidak kaku.
"Terapi-terapi itu dilakukan tanpa terputus hingga orang tersebut mampu berbicara di depan umum," papar perempuan yang memiliki Surabaya School of Public Speaking (SSPS) itu.(ayu/c9/roz)
BANYAK orang yang grogi berbicara di depan umum. Rasa takut berlebihan dan kurang percaya diri salah satu pemicunya. Padahal, public speaking sangat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kata Pakar soal BPA pada Galon Polikarbonat, Mitos atau Fakta?
- Majukan Brand Lokal Indonesia Melalui Panggung Hybrid Fashion Show
- Herbalife Kampanyekan Pentingnya Asupan Protein, Dorong Hidup Sehat
- 5 Manfaat Air Perasan Jeruk Nipis, Bantu Cegah Serangan Penyakit Ini
- Chief Human Capital Officer ACC Raih Indonesia Most Powerful Women Awards 2024
- 6 Manfaat Air Rebusan Pare Campur Madu, Bikin Diabetes Ambyar