Ubedilah Badrun Melaporkan Gibran & Kaesang, Ada Hal yang Membuatnya Heran
Minggu, 16 Januari 2022 – 15:10 WIB

Immanuel Ebenezer memberi keterangan kepada wartawan seusai melaporkan Dosen UNJ Ubedilah Badrun ke Polda Metro Jaya pada Jumat (14/1). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com
Ubedilah mengaku dirinya melaporkan Gibran dan Kaesang ke KPK tentang dugaan tindak pidana korupsi dan atau TPPU.
"Tidak ada hubunganya dengan Noel," tegas Ubedilah.
Pria kelahiran 15 Maret 1972 itu mengatakan laporan dugaan korupsi ke KPK itu dijamin Undang-undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.
"Dalam Pasal 41 terkait jaminan dibolehkanya masyarakat berpartisipasi," kata Ubedilah Badrun.
Ikatan Aktivis 98 resmi melaporkan Dosen Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Ubedilah Badrun ke Polda Metro Jaya pada Jumat (14/1).
Laporan itu telah diterima dan teregister dengan nomor LP/B/239/I/2022/SPKT/Polda Metro Jaya, teranggal 14 Januari 2022. (cr3/jpnn)
Ubedilah Badrun yang melaporkan Gibran dan Kaesang, merespons pelaporan Ikatan Alumni 98 ke Polda Metro Jaya pada 14 Januari 2022 lalu
Redaktur : Soetomo
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama
BERITA TERKAIT
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah