Ucap Selamat, Jokowi Ajak Trump Bangun Perdamaian Dunia
jpnn.com - BANTEN--Presiden Joko Widodo secara resmi mengucapkan selamat pada Donald Trump yang terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat.
Ini disampaikannya di sela-sela menghadiri peresmian pembukaan International Mathematics and Science Olympiade (IMSO) tingkat SD Tahun 2016 di Tangerang Banten.
"Atas nama pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia, saya mengucapkan selamat kepada rakyat Amerika Serikat atas terselenggaranya pemilihan Presiden Amerika Serikat. Saya mengucapkan selamat kepada Presiden Terpilih Donald J. Trump," ujar pria yang akrab disapa Jokowi itu.
Menurutnya, hasil pilpres AS tersebut mencerminkan kehendak mayoritas masyarakat Amerika Serikat.
Terkait pemerintahan baru di negara adidaya itu, Jokowi mengatakan, Indonesia siap untuk melanjutkan kerja sama yang saling menguntungkan dengan Amerika Serikat.
"Saya juga mengajak kepada Presiden Amerika Serikat terpilih untuk terus melanjutkan kerja sama membangun perdamaian dan menciptakan kesejahteraan dunia," pungkas Jokowi. (flo/jpnn)
BANTEN--Presiden Joko Widodo secara resmi mengucapkan selamat pada Donald Trump yang terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat. Ini disampaikannya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Le Minerale Tanam Ratusan Ribu Pohon yang Tersebar di Berbagai Wilayah Indonesia
- Indonesia Punya 106 Ribu Apoteker, 60 Persennya Terkonsentrasi di Jawa
- Banjir Rob Berpotensi Terjadi di Wilayah Ini, BMKG Imbau Masyarakat Waspada
- Ruang Amal Indonesia dan ZIS Indosat Segera Buka Program Amal Vokasi di KITB
- Said PDIP: Ibu Megawati Memang Tulus Bilang Terima Kasih kepada Prabowo, MPR, dan Rakyat
- Kuasa Hukum Tepis Isu Miring Terkait Eks Dubes RI untuk Nigeria Usra Hendra Harahap