Ucapan Belasungkawa Banjiri Facebook Janda Cantik
jpnn.com - PALANGKARAYA – Beberapa saat sejak kabar terbunuhnya Rahmawati alias Yank, Minggu (4/1) sore, ucapan belasungkawa dan doa mulai membanjiri wall facebooknya yang bernama Yank Arloncy alias Yank Ungu.
Shock bnrr .. Sulit diungkapan dg kata"lg dgr kabar ka iyank jd korbn pembunuhan ini..ya Allah tmptkN ia di surgaMu, demikian ditulis Cahaya Sella An-Nisaa di wall Yank Arlocy yang di profil facebooknya diketahui baru saja berulang tahun pada 25 Desember lalu .
Selamat jalan kawan.. Bakalan sepi klo kdd iyank.. Tau ini reunian MIN Langkai bakalan sepi.. kdd yg eksis2 lgi.. kdd yg nyanyi lgi.. Kami kawan2 mu bakalan kangen.. — sedih. Demikian diungkapkan temannya Ayu Purnama Sari.
Sementara Arfhan Faqih Fani menulis Selamat jalan,kawan...Semoga amal dan ibadahmu diterima di sisi-Nya....Amiiin ya rabbal'alamiiin.....
innalillaahi wa inna ilaihi raaziun.. selamat jalan ding.. yang ditulis Ariehsan beberapa menit lalu.
Yank terakhir kali melakukan update di facebooknya pada 25 Desember dengan mengomentari ucapan-ucapan ulang tahun kepadanya serta memposting beberapa foto dirinya.
Rahmawati alias Yank, pemilik toko Yank Phonsel di Jalan G Obos, tepatnya di seberang kampus IAIN Palangkaraya, Kalimantan Tengah yang ditemukan tewas bersimbah darah sekitar pukul 16.00 WIB (4/1) dibunuh dengan menggunakan pisau pengiris bawang.
Saat ditemukan, pisau berukuran kecil itu masih tertancap di bahu bagian kiri korban yang juga diketahui berstatus janda berusia sekitar 25 tahun. (nto/kaltengpos/awa/jpnn)
PALANGKARAYA – Beberapa saat sejak kabar terbunuhnya Rahmawati alias Yank, Minggu (4/1) sore, ucapan belasungkawa dan doa mulai membanjiri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 391 Peserta Ikuti SKB CPNS Kota Bengkulu
- Menjelang Nataru, Polda Lampung Gelar Operasi Lilin Krakatau 2024
- Jadi Mitra Strategis Kementan, Kementrans Siap Bantu Penyediaan Tenaga Kerja
- Pengamanan Nataru, Polres Banyuasin Kerahkan 304 Personel Gabungan
- Jalur Puncak Bogor Malam Tahun Baru Ditutup untuk Kendaraan
- Kasus Suap Seleksi PPPK Batu Bara, 5 Terdakwa Divonis 1 Tahun Penjara