Ucapkan Selamat HUT RI, PM Singapura Sebut Jokowi Pemimpin Berhasil
jpnn.com, SINGAPURA - Perdana Menteri Singapura Lee Hsein Loong tak menunggu tanggal 17 Agustus untuk mengucapkan selamat hari kemerdekaan untuk Indonesia.
Melalui suratnya ke Presiden Joko Widodo, putra founding father Singapura Lee Kwan Yew itu memuji perkembangan Indonesia selama 72 tahun terakhir.
"Indonesia telah mengalami perubahan besar dan membuat kemajuan yang luar biasa sejak kemerdekaannya pada tahun 1945," tulis PM Lee.
Tak lupa dia juga memuji Presiden Jokowi. PM Lee menilai Jokowi berhasil menjaga stabilitas, pertumbuhan ekonomi dan dan memainkan peran kepemimpinan yang kuat di tingkat regional dan internasional.
PM Lee juga memandang Jokowi sebebagai pemimpin yang berani mengambil langkah demi kesejahteraan rakyatnya.
"Anda telah mengambil langkah berani untuk memperbaiki kehidupan masyarakat Indonesia dengan menciptakan lapangan kerja, meningkatkan keterampilan, memperbaiki proses bisnis, dan meningkatkan pembangunan infrastruktur," sambungnya.
PM Lee menambahkan, dirinya yakin Indonesia akan terus berkembang di tahun-tahun mendatang.
"Indonesia adalah mitra dekat dan penting untuk Singapura. Kami bekerja sama dalam berbagai bidang untuk saling menguntungkan kedua bangsa kita, termasuk perdagangan, investasi, pariwisata, keamanan dan pertahanan," sambungnya.