Ucapkan Selamat Ultah, Jokowi juga Siap Terima Kritik Prabowo

jpnn.com - JAKARTA - Presiden terpilih periode 2014-2019, Joko Widodo mengaku lega akhirnya bisa berjumpa dengan rivalnya di Pilpres 2014, Prabowo Subianto. Dua tokoh ini akhirnya bertemu di kediaman Prabowo, di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (17/10) pagi.
Pertemuan antara keduanya berlangsung tertutup selama 15 menit. "Akhirnya keinginan bertemu dengan beliau (Prabowo) tercapai. Semua sudah disampaikan oleh Pak Prabowo, pertemuan ini penuh persahabatan," kata Jokowi.
Ya, ini merupakan kali pertama Jokowi dan Prabowo bertatap muka sejak Pemilu Presiden 2014 itu berakhir. Pertemuan ini juga merupakan bagian dari safari politik Jokowi ke ketua umum partai-partai anggota KMP.
"Saya juga sudah mengucapkan selamat ulang tahun ke Pak Prabowo. Mengenai kritik, saya siap menerima dengan lapang dada kritik dari beliau. Karena semua untuk kebaikan, untuk bangsa dan negara ini," ucapnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Presiden terpilih periode 2014-2019, Joko Widodo mengaku lega akhirnya bisa berjumpa dengan rivalnya di Pilpres 2014, Prabowo Subianto.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemda DIY Ungkap Alasan Menutup Total Jalur Plengkung Nirbaya
- Geram Terhadap Kelakuan eks Kapolres Ngada, Ketum PITI Bicara Pembinaan Mental Polisi
- Ketum PB HMI (MPO) Minta Polda Sulteng Tindak Tegas Penambang Ilegal di Poboya
- Pangeran Mangkubumi Tantang Deddy Sitorus Sebutkan Nama Utusan yang Menyeret Nama Jokowi
- Pelaku Industri Usulkan Kenaikan Royalti Minerba Ditunda Demi Jaga Hilirisasi
- Agustina Sukses Bawa Semarang jadi Kota Pionir Inklusi Sosial