Uhuyyy, Cantiknya Kampung Pelangi Semarang

Ide Slamet sejalan dengan misi walikota yang ingin mempercantik desa-desa di Semarang.
Kini, kampung itu berubah menjadi lokasi bidikan travelista. Para pelancong beramai-ramai mengunjungi Kampung Pelangi, terutama pada akhir pekan.
“Saya berharap Kampung Pelangi menjadi yang paling besar di Indonesia dan menawarkan pilihan baru untuk pariwisata di Semarang,” harap Slamet.
Media-media luar negeri pun pun ikut heboh membahas Kampung Pelangi dalam beberapa hari terakhir.
Di antaranya Daily Mail, Mirror, India Times, Telegraph, Vogue, Independent, Coconut, dan Seasia.
Misalnya, Independent yang memasang judul Rainbow Village: Indonesian Hamlet Is Instagram Hit With Colourful Makeover.
Sedangkan Telegraph memasang judul Rainbow Village Brightens Locals Lives And Social Media Feeds.
Sementara India Times mengambil judul Indonesia's 'Rainbow Village' May Cost It. (adv/jpnn)
Forum Rakornas II/2017 sedang getol membahas pengembangan desa-desa wisata dengan homestay-nya.
Redaktur & Reporter : Natalia
- IGMJ 2025, Event Musik yang Menyatukan Budaya, Alam, dan Seni dalam Satu Panggung
- Menpar Widiyanti Sebut Peringatan Nuzulul Qur'an Momen Memperkuat Nilai-nilai Kebajikan
- Wamenpar Ni Luh Puspa Petakan Potensi Wisata di Bali Timur, Ini Tujuannya
- Backstagers Indonesia Serahkan Manifesto Peta Jalan Industri Event ke Kemenpar
- Menpar Widiyanti Sampaikan 3 Poin Utama yang Perlu Diperbaiki di RUU Kepariwisataan
- Wamenpar Ajak Wisatawan Nikmati Wisata Alam di DeLoano Glamping Magelang