UID Gelar Kelulusan BEKAL Pemimpin 4.0, Cetak Pemimpin Muda untuk Kelola SDA Indonesia

Menjawab tantangan
Indonesia dianugerahi kekayaan sumber daya alam yang melimpah, baik di darat maupun di laut. Jika dikelola secara berkelanjutan, adil, dan selaras dengan kearifan lokal, potensi ini dapat menjadi fondasi bagi kehidupan bangsa yang mandiri dan bermartabat.
Namun, kompleksitas bentang alam, tata kelola yang multisentral, serta keberagaman kepentingan menjadikan pengelolaan sumber daya alam sebagai tantangan yang tidak sederhana.
Salah satu aspek yang kerap terabaikan adalah pentingnya investasi pada kapasitas para pelaku pengelolaan sumber daya alam untuk memimpin perubahan dalam sistem yang kompleks.
Pemimpin di ekosistem ini dituntut untuk mampu menjembatani kepentingan lintas sektor, memahami akar persoalan dari berbagai sudut pandang, serta membangun kolaborasi yang dilandasi semangat gotong royong dan tujuan bersama.
BEKAL Pemimpin hadir sebagai respons atas kebutuhan tersebut. Program ini dirancang untuk menciptakan ruang pembelajaran yang mencerminkan realitas kompleks pengelolaan sumber daya alam di Indonesia.
Sejak diluncurkan pada 2019, UID bersama Packard Foundation telah mendorong pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan melalui program ini.
Seiring waktu, BEKAL Pemimpin berkembang menjadi program peningkatan kapasitas kepemimpinan kolaboratif lintas sektor bagi para praktisi muda—dengan pendekatan sistemik dan kesadaran akan pentingnya keadilan serta nilai-nilai lokal dalam setiap upaya pengelolaan.
Para peserta BEKAL telah menjalani proses pembelajaran intensif untuk mengasah kapasitas kepemimpinan mereka dalam mengelola sumber daya alam Indonesia.
- Ustaz Cholil Bicara tentang Islam dan Pertambangan Berkelanjutan
- Ustaz Hanan Attaki Bicara Soal Kontrak Ekologis Antara Manusia dan Allah
- Kemenko Perekonomian Ungkap 17 Persen Cadangan Timah Global Ada di Indonesia
- Pemerintah Tingkatkan Ketahanan Ekonomi Nasional Lewat Optimalisasi Kebijakan DHE SDA
- UID Sukses Gelar Forum Merajut Masa Depan Indonesia
- Dukung Deklarasi Bersama Istiqlal, UID Serukan Tri Hita Karana Universal